Rabu, 14 November 2012

Motor Gede Seharga Mobil Mewah Alphard


Selain pabrikan motor Jepang, motor gede Amerika, ternyata di ajang Motorcycle Show yang berlangsung pada munggu kemarin, terdapat sebuah sepeda motor yang di banderon nyaris sama dengan harga mobil Toyota Alphard.

Victory Arien Ness Vission Tour, itulah nama motor yang harganya nyaris sama dengan mobil mewah Alphard. Moge lansiran Victory Motorcycle yang resmi hadir di Indoneisa melalui PT Arya Motor Indonesia (AMI) pada bulan Juni lalu, dibanderol dengan harga RP. 595 Juta off the road Jakarta. Motor ini adalah motor termahal yang pernah di pamerkan dalam ajang JMCS 2012.

Menurut Bagus Sandy, Bussiness Development Manager PT AMI, motor termahal yang merupakan edisi terbatas tersebut telah ludes terjual di awal pameran JMCS 2012. Jika on the road, kata Sandy, motor yang hanya di produksi 106 unit di dunia (Indonesia hanya 4 unit), konsumen hanya menambahkan biaya sekitar Rp. 35 juta, maka motor ini memiliki harga on the road Rp. 630 juta. Harga ini hampir sama dengan harga Toyota Alphard 2.4 X A/T yang dijual dengan harga Rp. 655 juta.

"Rp. 630 Juta sudah lengkap dengan surat-surat." Kata Bagus. Selain itu meski baru dan kerap orang awam mengatakan bahwa varian tersebut merupakan motor Harley-Davidson, Victory Indonesia menjamin bahwa spare part dan kebutuhan yang lainnya dapat terpenuhi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar