Senin, 07 Januari 2013

Resep Minuman Teh Susu Rempah


Minuman yang satu ini memiliki banyak sekali manfaat bagi kesehatan tubuh, bahkan minuman ini juga dipercaya dapat membuat sistem kekebalan tubuh kita menjadi meningkat. Minuman ini adalah Teh.

Teh sendiri biasanya di suguhkan dengan rebus dengan menggunakan air panas dan juga di tambahkan dengan sedikit gula. Tetapi bagaimana jika minuman ini di tambahkan dengan susu dan juga beberapa bahan – bahan rempah?

Berikut ini adalah resep dari minuman teh susu rempah:

Bahan:
100 gr daun teh hitam (Jasmine Black Tea)
1 ltr air
10 bh kapulaga hijau
1 btg kayu manis
3 btr cengkih
250 ml susu evaporated
Gula pasir secukupnya

Cara membuatnya:
Masak air hingga mendidih, masukkan daun teh, kapulaga, kayumanis dan cengkih, biarkan mendidih selama lk. 10 menit.
Angkat, saring. Tambahkan susu evaporated, aduk rata.
Tuang ke dalam 4 bh cangkir teh, beri gula sesuai selera. Sajikan selagi panas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar