Rabu, 18 September 2013

Rooney Dianggap Manfaatkan Chelsea Untuk Dapatkan Kontrak

Rasa tidak nyaman yang tengah di rasakan oleh Wayne Rooney pada musim lalu karena terus menjadi pemain lapis dua di Manchester United memang berhasil menarik perhatian banyak orang. Terutama ketika dirinya mengatakan bahwa ia diminta untuk dijual. Mendengar kabar tersebut, salah satu klub yang sangat ingin membelinya adalah Chelsea yang kini di latih oleh Jose Mourinho. Berita bahwa Rooney akan hengkang ke Chelsea sendiri memang sudah sering di bicarakan oleh banyak orang, bahkan di beberapa forum seperti forum taruhan piala dunia.

Mou sendiri seperti diketahui bahwa dirinya merupakan pelatih yang sangat menyukai cara bermain Rooney, namun walau Rooney telah mengatakan bahwa dirinya ingin dijual, sepertinya pihak Setan Merah masih tidak ingin menjualnya. Terutama ketika klub yang ingin membelinya adalah klub rival di Premier League.

Chelsea selama bursa transfer terus melakukan pendekatan dan juga mencoba untuk melakukan penawaran kepada Manchester United. Sebanyak 3 kali di ketahui bahwa Chelsea telah mengajukan proposal untuk membeli Rooney, namun sebanyak itu pula, pihak Chelsea harus mengalami penolakan dari Setan Merah.
Rooney sebelumnya memang dikabarkan sudah sangat dekat untuk bergabung dengan Chelsea, tetapi dekatnya Rooney ke Chelsea rupanya mendapatkan tanggapan dari mantan pemain belakang Chelsea, Marcel Desailly. Beliau mengatakan bahwa Wayne Rooney sebenarnya tidak pernah serius untuk hengkang dari Old Trafford ke Stamford Bridge.


Marcel mengungkapkan jika Rooney hanya memanfaatkan Chelsea saja supaya dirinya mendapatkan kontrak baru dan juga kembali mendapatkan posisi utamanya. Seperti yang kita ketahui bahwa Rooney berhasil menjadi pemain utama lagi di 3 pertandingan terakhir dan dini hari tadi, Rooney berhasil mencatatkan namanya di buku sejarah Manchester United dengan mencetak 200 gol untuk The Red Devils di ajang Liga Champions melawan Bayern Leverkusen dengan hasil akhir 4-2.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar